07 Februari 2008

PROGRAM KERJA PSB TAHUN AJARAN 2007/2008

DI BAWAH INI ADALAH PROGRAM KERJA PSB SMP NEGERI 1 PONDOK AREN TAHUN AJARAN 2007/2008

B A B I
P E N D A H U L U A N

1. Latar Belakang

Penerimaan Siswa Baru (PSB) adalah kegiatan rutin tahunan yang diselenggarakan oleh setiap lembaga pendidikan formal (Sekolah) dalam rangka menuntaskan Program Pemerintah, yaitu Wajib Belajar (Wa-Jar) sembilan tahun.
Oleh karena itu, dalam penyelenggaraannya tidak boleh ada penolakan terhadap setiap calon siswa baru yang mendaftar dengan syarat bahwa calon siswa tersebut telah memenuhi kriteria-kriteria yang sudah ditetapkan.
Namun apabila fasilitas dan daya tampung yang tersedia melebihi jumlah pendaftar, maka akan dilaksanakan seleksi. Dengan demikian, maka calon siswa baru yang akan diterima di sekolah tujuan didasarkan atas hasil seleksi.
Adapun kuota penerimaan calon siswa ditetapkan dengan Surat Keputusan Kepala Dinas berdasarkan usulan sekolah yang bersangkutan dengan memperhatikan jumlah ruang / kelas, jumlah pendidik dan tenaga kependidikan serta sarana dan prasarana yang tersedia.
Sesuai dengan daya tampung dan tersedianya fasilitas di SMP Negeri 1 Pondok Aren, maka SMP Negeri 1 Pondok Aren menetapkan bahwa jumlah penerimaan siswa baru untuk tahun pembelajaran 2007/2008 adalah 350 (Tiga Ratus Enam Puluh) yang terbagi dalam 9 kelas / ruang / rombongan belajar.


2. Dasar Hukum

2.1. Surat Keputusan Bupati Tangerang Tanpa Nomor dan Tanpa Tanggal, Bulan Mei tahun 2007, tentang Petunjuk Pelaksanaan Penerimaan Pesrta Didik Baru Tahun Pembelajaran 2007/2008 di lingkungan Kantor Wilayah Departemen Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Tangerang.

2.2. Pengarahan Kepala Kantor Dinas Pendidikan Nasionall Kabupaten/Kodya Tangerang pada rapat Kepala SLTP/SMU/SMK Negeri se Kabupaten/Kodya Tangerang.

3. T u j u a n

3.1. Melaksanakan program wajib belajar 9 tahun dengan menampung calon siswa sebanyak-banyaknya.
3.2. Menyalurkan minat belajar siswa lulusan SD/MI untuk memperoleh Pendidikan Dasar Lanjutan.

4. Ruang Lingkup

Adapun Ruang Lingkup Program kerja ini meliputi hal-hal sebagai berikut :
4.1. Bidang administrasi, antara lain :
Pendataan Identitas Calon Siswa Baru, Seleksi SKHU, Pengumuman Hasil Seleksi Calon Siswa Baru Pendataan Ulang, Pelaporan, dll.
4.2. Bidang ketenagaan meliputi pembagian tugas panitia dan jadwal kegiatan.
4.3. Bidang keuangan meliputi anggaran biaya yang diperlukan.

5. Sistematika

Program kerja ini terdiri dari 5 bab dengan sistematika sebagai berikut :

Ø Bab I : Pendahuluan
Pada bab ini disajikan tentang Latar Belakang, Dasar Hukum, Tujuan, Ruang Lingkup dan Sistematika Program Kerja Penerimaan Siswa Baru Tahun Pembelajaran 2007/2008.

Ø Bab II : Persyaratan
Pada bab ini disajikan tentang Persyaratan Umum dan Persyaratan Khusus bagi Calon Siswa Pendaftar Tahun Pembelajaran 2007/2008.

Ø Bab III : Jadwal Kegiatan
Pada bab ini disajikan tentang Waktu dan Tempat Pendaftaran Calon Siswa SMP Negeri 1 Pondok Aren Tahun Pembelajaran 2007/2008, Pelaksanaan Seleksi, Pengumuman Hasil Seleksi, Pelaksanaan Daftar Ulang bagi Calon Siswa yang dinyatakan “Lulus Seleksi”, serta Susunan Panitia Penerimaan Siswa Baru (PSB) di SMP Negeri 1 Pondok Aren.

Ø Bab IV : Biaya
Pada bab ini disajikan tentang Rincian Anggaran Biaya Pelaksanaan Penerimaan Siswa Baru di SMP Negeri 1 Pondok Aren Tahun Pembelajaran 2007/2008.

Ø Bab V : Penutup
Pada bab ini disajikan tentang Pembagian Tugas Panitia Penerimaan Siswa Baru Tahun Pembelajaran 2007/2008 dan Susunan Panitia.

Ø Bab : Lampiran-lampiran
Program Kerja ini dilengkapi dengan lampiran-lampiran yang mendukung pelaksanaan kegiatan Penerimaan Siswa Baru (PSB) Tahun Pembelajaran 2007/2008 dari DIKNAS dan Dinas terkait.


B A B II
PERSYARATAN

Adapun persyaratan bagi calon pendaftar siswa baru tahun pembelajaran 2007/2008, adalah sebagai berikut :

1. Persyaratan Umum

1.1. Telah tamat SD / MI dan memiliki Ijazah atau Surat Keterangan dari Kepala SD / MI bahwa pendaftar tersebut telah mengikuti Ujian Sekolah.
1.2. Memiliki Daftar Nilai Ujian Sekolah atau Daftar Nilai Ujian Persamaan Tamat SD atau Daftar Nilai Penilaian Hasil Belajar Tahap Akhir (PEHABTANAS).
1.3. Berusia setinggi-tingginya 18 tahun pada awal tahun ajaran baru.
1.4. Pendaftar yang memiliki DN – US tahun 2006 – 2007 atau sebelumnya atau yang memiliki STTB / SKYBS tetap tidak memiliki DN _ UN dapat diterima sepanjang daya tampung sekolah yang bersangkutan memungkinkan.
1.5. Bagi pendaftar yang berasal dari luar kota Kabupaten Tangerang dapat mendaftar ke SMP di Kabupaten Tangerang setelah memperoleh Rekomendasi dari Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Tangerang.

2. Persyaratan Khusus

2.1. Bagi calon siswa lulusan SD/MI diwilayah Kabupaten/Kodya Tangerang pendaftaran dilakukan secara kolektif melalui Kepala Sekolah Asal.

2.2. Bagi calon siswa lulusan SD/MI diluar wilayah Tangerang pendaftaran dilakukan perorangan dengan seizin Kandep Diknas Kabupaten/Kodya Tangerang.

2.3. Calon siswa yang berasal dari luar propinsi Jawa Barat dapat diterima jika memenuhi kriteria sebagai berikut:

a. Mengikuti kepindahan orang tua (bukan wali) ke Jawa Barat dibuktikan dengan melampirkan :

· Fotocopy KK disyahkan oleh Camat setempat.
· Fotocopy KTP
· Fotocopy Surat Keputusan Mutasi orang tua yang bersangkutan bagi pegawai Negeri/ABRI disyahkan oleh instansi yang bersangkutan.
· Keterangan dari lurah bagi mereka yang bukan Pegawai Negeri/ABRI.

b. Mendapat persetujuan dari Kepala Kantor Wilayah DISDIK Propinsi Banten.

2.4. Setiap calon siswa hanya dapat memilih 1 jenis sekolah.

2.5. Calon siswa yang diterima di SMP Negeri I Pondok Aren wajib mengisi surat pernyataan sesuai dengan Edaran SK Bupati tantang : Petunjuk Pelaksanaan Penerimaan Peserta Didik Baru, Tahun Pembelajaran 2007 / 2008.

2.6. Calon siswa lulusan sebelum tahun 2005/2006 harus menyerahkan surat keterangan dari POLRI setempat.

2.7. Calon siswa yang diterima, belum pernah kawin dan sanggup tidak kawin selama mengikuti pendidikan di sekolah.


B A B III
JADWAL KEGIATAN

Jadwal Kegiatan pelaksanaan Penerimaan Siswa Baru Tahun Pembelajaran 2007/2008, adalah sebagai berikut :

1. Pendaftaran

1.1. Waktu
1.1.1. Tanggal : 25 , 26 , 27 , 28 JUNI 2007
1.1.2. Pukul : 08.00 – 12.00 WIB

1.2. Tempat : SMP Negeri I Pondok Aren
Jl. Prima Barat No. 59
Komp. Pondok Kacang Prima
Pondok Aren – Tangerang
Kode Pos 15224
Telp. 021. 731 87 64

1.3. Biaya : Tidak ada biaya
( tidak dipungut Biaya)

2. Pelaksanaan Seleksi

2.1. Waktu
2.1.1. Tanggal : Senin, 2 Juli 2007
2.1.2. Pukul : 08.00 – 12.00 WIB

2.2. Tempat : SMP Negeri I Pondok Aren
Jl. Prima Barat No. 59
Komp. Pondok Kacang Prima
Pondok Aren – Tangerang
Kode Pos 15224
Telp. 021. 731 87 64

1.4. Biaya Pendaftaran : Tidak Ada
[TIDAK ADA BIAYA PENDAFTARAN ]

2. Pengumuman Hasil Seleksi

2.1. Waktu
2.1.1. Tanggal : Senin, 9 Juli 2007
2.1.2. Pukul : 10.00 WIB

2.2. Tempat : SMP Negeri I Pondok Aren
Jl. Prima Barat No. 59
Komp. Pondok Kacang Prima
Pondok Aren – Tangerang
15224 - Telp. 021. 731 87 64

3. Daftar Ulang Bagi Calon Siswa Yang LULUS SELEKSI

TAHAP 1
3.1. Waktu
3.1. 1. Tanggal : 10, 11, 12, 13 Juli 2007
3.1.2. Pukul : 08.00 – 12.00 WIB

3.2. Tempat : SMP Negeri I Pondok Aren
Jl. Prima Barat No. 59
Komp. Pondok Kacang Prima
Pondok Aren – Tangerang
15224 - Telp. 021. 731 87 64

TAHAP 2
3.3. Waktu
3.4. 1. Tanggal : 14 Juli 2007
3.3.2. Pukul : 08.00 – 12.00 WIB

3.4. Tempat : SMP Negeri I Pondok Aren
Jl. Prima Barat No. 59
Komp. Pondok Kacang Prima
Pondok Aren – Tangerang
15224 - Telp. 021. 731 87 64

Bagi mereka yang dinyatakan LULUS SELEKSI DIWAJIBKAN melakukan DAFTAR ULANG sesuai dengan waktu yang telah ditentukan, [SILAHKAN MEMBACA POIN 3]

Apabila yang bersangkutan sudah melakukan daftar ulang sesuai dengan waktu yang yang telah ditentukan maka dinyatakan sebagai Calon Siswa SMP Negeri 1 Pondok Aren.

Adapun bagi siswa yang dinyatakan lulus seleksi akan tetapi tidak melakukan daftar ulang sesuai dengan waktu yang telah ditentukan maka DINYATAKAN GUGUR dan TIDAK ADA PANGGILAN ULANG.

B A B IV
B I A Y A

1. Kegiatan Penerimaan Siswa Baru tahun pelajaran 2007/2008 memerlukan biaya sebagai berikut :
1. Pengadaan formulir, stofmap dan formar-format Rp. 1.000.000,-
2. Kepengawasan 20 x Rp.30.000,- Rp. 600.000,-
3. Konsumsi kepengawasan 31 x Rp. 5.000,- Rp. 155.000,-
4. Konsumsi Rapat-rapat Rp. 300.000,-
5. Insentif panitia 11 orang Rp. 4.850.000,-
6. Konsumsi petugas 6 hari x 11 orang x Rp.10.000,- Rp. 660.000,-
7. Transport petugas 6 hari x 11 orang x Rp.10.000,- Rp. 660.000,-
8. Transport ke dinas 5 x Rp.100.000,- Rp . 500.000,-
9. Monitoring Rp. 500.000,-
10. ATK dan fotocopy Rp. 250.000,-
11. Biaya Tak Terduga Rp. 500.000,-
J u m l a h Rp. 9.975.000,-

Mengetahui Pondok Aren, 30 Mei 2007
Kepala Sekolah Bendahara PSB

PEMBAGIAN TUGAS
PANITIA PENERIMAAN SISWA BARU
SMP NEGERI 1 PONDOK AREN
TAHUN PEMBELAJARAN 2007 / 2008

1. Ketua :
§ Menyusun Program Kerja
§ Mengatur Tekhnik dan Strategi Petugas
§ Mengkoordinasi Kegiatan PSB
§ Koordinasi dengan Dinas Pendidikan Tangerang dan instansi lain yang terkait.
§ Mengikuti Rapat dan Bursa PSB
§ Bertanggung jawab kepada Kepala Kanwil Depdikbud Prop. Banten.

2. Sekretaris
§ Menyiapkan format-format yang diperlukan
§ Menginfentarisasi jumlah pendaftar
§ Membuat rekapitulasi jumlah pendaftar dari SD masing-masing
§ Menyusun jadwal kegiatan dan tugas-tugas anggota panitia
§ Mengkoordinasi pelaksanaan kegiatan harian
§ Bertanggung jawab kepada ketua

3. Bendahara :
§ Menerima pendaftar
§ Memberikan informasi PSB kepada calon siswa
§ Menyeleksi berkas

§ Mendata identitas calon siswa
§ Menyeleksi NEM
§ Mengisi tanda terima/tidak diterima
§ Melaksanakan tugas lain yang terkait dengan PSB

4. Anggota :
§ Membantu tugas sekretaris dan Bendahara dan tugas lain yang terkait dengan PSB.


SUSUNAN PANITIA
PENERIMAAN SISWA BARU
TAHUN PEMBELAJARAN 2006/2007

PENANGGUNG JAWAB : ALAN SUHERLAN, S.Pd.

K E T U A : T. HENDRAYANA, S.Pd.

SEKRETARIS : TUTI J RISMARINI, M.Pd

BENDAHARA : SRI IKAYATI

ANGGOTA :
1. SUWARDI
2. SUROTO
3. DRA. DESMIATI
4. SITI ANISAH
5. SUYATI
6. STAF TATA USAHA

KEBERSIHAN : STAF KEBERSIHAN

Pondok Aren, 14 Juni 2007

Pymt, Kepala SMPN 1 Pondok Aren


ALAN SUHERLAN, S.Pd.
NIP. 131 399 844


B A B V
P E N U T U P

Demikian Program Kerja ini disusun sebagai pedoman pelaksanaan Penerimaan Siswa Baru Tahun Pembelajaran 2007/2008 agar dapat berjalan dengan tertib dan lancar untuk mencapai kesuksesan sasaran yang diharapkan . Oleh karena itu, partisipasi segenap panitia dan pihak-pihakl terkait sangat diharapkan.

Tidak ada komentar: